Kantong Kresek Bukan Alat
Pembungkus Makanan Yang Layak
Pernahkah Anda membeli penganan lalu dibungkus dengan kantong
kresek berwarna hitam atau warna
lain? Di Indonesia hal tersebut
bukan hal yang aneh bahkan sangat
sering dijumpai.
Ternyata, kantong kresek berwarna
hitam dan warna lain itu adalah
hasil daur ulang sampah plastik.
Bayangkan saja asal muasal plastik
yang digunakan untuk berbagai
wadah kotoran, dibuang di tempat
sampah yang penuh kotoran juga,
lalu di ambil dan diproses kembali.
Proses pembuatan plastik daur
ulang itu pun tak lepas dari
penggunaan berbagai bahan kimia
yang jika masuk ke dalam tubuh
manusia dapat menjadi pemicu
timbulnya kanker.
BPOM (Badan Pengawas Obat dan
Makanan) telah mengeluarkan
pernyataan bahwa kantong kresek
bukan alat pembungkus makanan
yang layak, terutama yang
berwarna hitam. Apalagi untuk
yang bersuhu panas semisal soto,
bakso, gorengan panas, dan lain-
lain.
Berbagai bahan kimia yang
ditambahkan saat pembuatan
kantong kresek daur ulang itu
dapat menjadi pemicu bagi
timbulnya kanker dalam tubuh
manusia atau bersifat karsinogenik.
Namun tentu ada beberapa jenis
plastik yang aman jika digunakan
untuk pembungkus makanan atau
wadah makanan. Misalnya saja jenis
PET, HDPE, PVC, LDPE, poli
propilen, polistiren.
Anda dapat melihat jenis dari
bahan plastik tersebut di bagian
bawah wadah, atau di kertas
pembungkus plastik tersebut.
Biasanya warna plastik yang aman
digunakan untuk bungkus makanan
itu berwarna bening dan tembus
pandang. (sumber : sidomi.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar